Wednesday, 23 April 2008
SOFTWARE DEPKOMINFO ???
Software Depkominfo ???, kok pake tanda tanya. Itulah yang saya bikin bingung bin heran.
Ini memang tentang software anti Pornografi yang menurut berita mulai bisa di download di situs dekominfo mulai bulan ini (April). Setelah cari melalui paman google dan menemukan di blog ini , terus saya coba download lalu saya lihat, mulai muncullah bingung itu.
Kenapa bingung karena ternyata software yang di download adalah software buatan luar negeri versi gratisnya bukan software buatan dalam negeri yang digambar-gemborkan di media maya. Software itu adalah K9 Web Protection dan Naomi Family Safe Internet. Entah saya salah download atau kurang info, tapi bila netter punya info tolong beri tahu saya ya.
Oh ya software dan buku panduannya dapat di download dari situs depkominfo:
Software (k9-webprotection (free).exe dan naomi-setup (free).exe)
Size : 1.6 MB dalam format .rar
aplikasi.rar
Buku Panduan cara instalasi software (k9-webprotection.doc dan Naomi.doc)
Size : 2.2MB dalam format .zip
panduan sosialisasi.zip
SELAMAT MENCOBA.
Labels: software
posted by ANSI @ 10:06
Post a Comment